Thursday, March 25, 2010

Peringkat Terbaik Indonesia Menjadi Milik Febe

Jum'at, 19/03/2010 | 09:05 WIB


Pemain muda klub PB Djarum mengukuhkan dirinya sebagai pemain indonesia diposisi tertinggi dalam peringkat BWF untuk tunggal putri. Rilis terbaru yang diumumkan BWF kemarin (18/03), Febe menempati peringkat ke-18 dunia dibandingkan sebelumnya di peringkat ke-22. Menyusul Firdasari yang berada diperingkat ke-24, Fransiska Ratnasari (31), Maria Kristin (53) dan Lindaweni Panetri (86). Keberhasilan Febe menembus dua puluh besar dunia merupakan buah dari keberhasilan melaju ke babak perdelapan final All England pekan lalu.


Maria  FebeSelain itu, Prestasi Febe cukup mencuat dalam satu tahun terakhir dimana ia mampu menjadi juara di Australian Open Grand Prix 2009, runner-up New Zealand Open Grand Prix 2009 dan menjadi satu-satunya tunggal putri Indonesia yang bertahan dibabak delapan besar Indonesia Open Super Series 2009. Bahkan bulan Februari lalu, Febe sudah mendapat kepercayaan memperkuat tim putri Indonesia di kualifikasi Piala Uber. Ia diturunkan sebagai tunggal kedua setelah Firdasari Adriyanti. "Saya ingin bercita-cita tampil diturnamen besar seperti Piala Uber," ujar Febe dalam sebuah kesempatan wawancara. Dengan peringkat yang dimilikinya maka bukan hal yang mustahil baginya untuk terpilih kembali.


Sementara itu, China masih menjadi penguasa dinomor tunggal putri dimana enam pemain mereka masuk peringkat "Top Ten" yaitu Wang Yihan (peringkat 1), Wang Lin (2), Wang Xin (3), Jiang Yanjiao (4), Lu Lan (7) dan Wang Shixian (9). China juga menjadi pemuncak peringkat ganda putri melalui Du Jing/Yu Yang. Malaysia mempertahankan posisinya di dua nomor yakni tunggal putra atas nama Lee Chong Wei dan ganda putra oleh pasangan Koo Kean Keat/Tan Boon Heong. Sedangkan Indonesia tetap menempatkan pasangan Nova Widianto/Lilyana Natsir di peringkat nomor wahid dunia. (HK)

Sumber : http://www.pbdjarum.com/news/view/457


No comments:

Post a Comment